Pencegahan dan Penanganan Kasus Stunting di Kota Salatiga,Radio Suara Salatiga 11 September 2025
Ketua TP PKK Salatiga, Retno Robby Hernawan menghadiri podcast (digtif) dialog interatif, di Radio Suara Salatiga, Jl. Pemuda No.3, Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50773. Pada 11 September 2025.
Bersama rekan Lailatul Arofah Pokja 4,
“stunting itu sendiri kondisi gagal masa tumbuh anak kaeran kekurangan gizi” Ujar Retno Robby Hernawan selaku Ketua TP PKK Salatiga.
Retno Robby Hernawan meneruskan, dari secara fisik, berat badan tidak sesuai dengan seumurannya, lalu anak gampang sakit, rentan, karena daya tahan tubuh otomatis tidak bagus. Dapat juga terinfeksi ataupun beresiko penyakit yang kronis.
Retno Robby Hernawan, selaku Ketua TP PKK menjelaskan TP PKK adalah Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga.
Beberapa tugas dari;
Bidan: di kesehatan
Kader PKK : Untuk mediator
Kader KB : Mendampingi untuk percepatan penurunan stunting.
“Untuk para ibu hamil, selama masa kehamilan itu juga diwajibkan paling tidak 4 kali mengikuti untuk arahan konseling tentang gizi yang baik, yang pas untuk bisa dikonsumsi. Karena jangan sampai si Ibu selama masa kehamilan kekurangan zat-zat yang diperlukan, lalu juga bisa melakukan pencegahan melalui Ibu dan pengasuh anak itu harus menerapkan praktek pemberian makanan untuk bayi dan anak.” Ujar Retno Robby Hernawan selaku Ketua TP PKK Salatiga.
Retno Robby Hernawan selaku Ketua TP PKK Salatiga menambahkan, untuk terjun ke masyarakat melalui penyuluhan, fasilitas kesehatan, indetifikasi untuk faktor stunting.
Genting, adalah Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting “pengertian disitu adalah gotong royong, untuk mewujudkan generasi yang sehat, cerdas, kuat dan bebas stunting.” Sesuai dengan program pemerintah juga, di tahun 2045 harus mencetak generasi emas. Gerakan Genting ini harus dijalankan dari sekarang. Ujar Retno Robby Hernawan, selaku Ketua TP PKK.













